Share on facebook
Share on twitter
Share on telegram
Share on whatsapp
Share on email

Rapat Kenaikan Kelas Tapel 2018/2019

Jombang 21 Mei 2019, disuasana hikmatnya ibadah puasa di bulan suci romadlon 1440 H. Siswa-siswi Madrasah Fattah Hasyim menjalankan agenda madrasah berupa Penilaian Akhir Tahun (PAT) selama 10 hari. Seusai pelaksanaan PAT madrasah akan melaksanakan rapat pleno penentuan kenaikan kelas untuk siswa kelas 7,8 MTs dan 10,11 MA. Didalam rapat kenaikan kelas dibahas norma dan kriteria seorang siswa dapat dinyatakan naik atau tidak berdasarkan hasil dari PAT dan keaktifan siswa mengikuti KBM di madrasah.

Suasana rapat yang dihadiri oleh kepala madrasah, wali kelas dan dewan guru berlangsung dengan lancar dan saling bahu membahu memberikan masukan dan kontribusi serta banyak yang memberikan pertolongan nilai kepada beberapa siswa yang layak naik akan tetapi memiliki nilai PAT minim.

Alhmadulillah setelah 3 jam melaksanakan rapat, dapat diputuskan bahwa dari 990 siswa-siswi kelas 7,8 MTs dan 10,11 MA yang dinyatakan NAIK kelas sebesar 92,3% dan yang dinyatakan TIDAK NAIK kelas sebanyak 7,7 %.