FH MEDIA — Penilaian Tengah Semester (PTS) Ganjil tahun ajaran 2025/2026 di Madrasah Fattah Hasyim, Jombang, dimulai hari ini dengan tertib dan kondusif. Ujian yang diikuti oleh seluruh siswa dari tingkat Madrasah Tsanawiyah (Mts) dan Madrasah Aliyah (MA) ini berjalan lancar berkat kedisiplinan siswa dan kesiapan panitia.
Ujian hari pertama ini dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama diperuntukkan bagi siswa tingkat Aliyah, yang dimulai pukul 07.30 WIB hingga 09.30 WIB, dengan dua mata pelajaran diujikan secara berurutan. Setelah itu, sesi kedua untuk siswa Mts dilaksanakan mulai pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB.
Menurut Bapak Mohammad Maqin, S.H., bagian ketertiban Madrasah Fattah Hasyim, pelaksanaan PTS hari pertama berjalan sangat kondusif. “Alhamdulillah, tidak ada siswa yang melanggar aturan,” ujarnya. “Atribut mereka lengkap dan rapi, tidak ada juga yang terlambat,” tambahnya.
Kesiapan panitia menjadi faktor utama suksesnya PTS. Ketua Panitia Ujian, Bapak Hamam Nashirudin, S.Pd., menekankan bahwa komunikasi yang baik menjadi kunci untuk mencapai suasana ujian yang sesuai dengan tujuan bersama. Hal ini dipertegas oleh salah satu panitia, Bapak Achmad Miftahul Mubin, S.Pd., yang menyebutkan, “Panitia berusaha semaksimal mungkin untuk mempersiapkan ujian ini, terutama koodinasi intens dengan pengawas ruang demi menjaga integritas.”
Kami berharap hasil PTS ini tidak hanya menjadi tolok ukur pemahaman siswa, tetapi juga menjadi bahan evaluasi pembelajaran bagi para guru,” pungkas Bapak Hamam.